Walaupun dalam 60 tahun terakhir ada perbaikan terkait kondisi kesehatan penduduk di Indonesia namun masih banyak permasalahan kronis dalam sistem kesehatan di Indonesia. Permasalahan tersebut antara lain keberlanjutan pendanaan, tata kelola, and tidak meratanya akses layanan kesehatan – permasalahan yang tampil semakin nyata saat pandemi COVID-19. Sementara itu, perubahan demografi dan sosial-ekonomi dalam beberapa dekade terakhir telah membuat Indonesia menjadi salah satu negara yang tidak hanya berhadapan dengan masalah penyakit menular, kesehatan ibu, dan penyakit-penyakit yang disebabkan oleh gizi buruk, tapi juga menghadapi beban penyakit kronis tidak menular dan degeneratif seperti penyakit jantung, kanker, dan diabetes.

Pada bulan September 2021, ANU Indonesia Project mengadakan konferensi internasional Indonesia Update ke-38 dengan fokus pada sistem kesehatan di Indonesia: sejauh mana sistem kesehatan telah berhasil mengatasi masalah kesehatan penduduk dan apa yang dibutuhkan agar terjadi perbaikan yang lebih cepat?

Hasil konferensi tersebut diterbitkan dalam buku berjudul In sickness and in health: diagnosing Indonesia yang diedit oleh Firman Witoelar (The Australian National University) dan Ariane Utomo (The University of Melbourne). Buku ini terdiri dari 12 bab dan, selain editor, melibatkan 26 penulis yang merupakan pakar di bidangnya (lihat daftar isi di sini). Buku ini diluncurkan bersama Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan Universitas Gadjah Mada (FK-KMK UGM).

Pembicara:

  • Yodi Mahendradhata (Dekan FK-KMK UGM), penulis bab berjudul Impact of COVID-19 on maternal, neonatal and child health programs: a case study for health systems strengthening
  • Firman Witoelar (ANU Indonesia Project), editor buku
  • Ariane Utomo (The University of Melbourne), editor buku
  • Profesor Laksono Trisnantoro (FK-KMK UGM), penulis bab berjudul Post-pandemic trajectory of health-reform financing in Indonesia
  • Profesor Adi Utarini (FK-KMK UGM), penulis bab berjudul Dengue control in Yogyakarta, Indonesia: lessons learned from public health innovation using Wolbachia-infected Aedes Aegypti Mosquitoes
  • Tiara Marthias (The University of Melbourne), penulis bab berjudul Impact of COVID-19 on maternal, neonatal and child health programs: a case study for health systems strengthening

Pembahas: Syarifah Liza Munira (Badan Kebijakan Pembangunan Kesehatan, Kementerian Kesehatan RI)

Moderator: Andreasta Meliala (FK-KMK UGM), penulis bab berjudul Addressing regional disparities in access to medical specialists in Indonesia

Selasa, 31 Januari 2023 jam 1-2.30pm WIB (GMT+7)

Acara berlangsung hibrida dalam Bahasa Indonesia. Hadiri secara langsung (luring) diĀ Ruang Auditorium Lantai 1, Gedung Pascasarjana Tahir Foundation (Sayap Utara), FK-KMK, Kampus UGM, Yogyakarta. Atau hadiri secara daring di Zoom (tersedia juru bahasa isyarat). Registrasi diperlukan, baik untuk kehadiran luring maupun daring.
Ada penjualan buku dengan harga khusus dalam rangka peluncuran (jumlah terbatas).

Registrasi http://ugm.id/BookLaunch31Jan

Penjualan buku dengan harga khusus (hanya selama peluncuran dan jumlah buku terbatas: https://www.tokopedia.com/updatebooks/in-sickness-and-in-health-diagnosing-indonesia