Danau Toba telah diidentifikasi sebagai salah satu destinasi prioritas wisata di Indonesia oleh pemerintah. Sebagai katalisator dalam upaya pembangunan ekonomi, aktivitas pariwisata menuntut hadirnya atraksi budaya, transportasi, akomodasi, kuliner hingga produk cinderamata. Pariwisata juga merupakan aktivitas yang melibatkan banyak pihak baik Organisasi Pemerintahan Daerah (OPD), tokoh masyarakat, seniman, hingga pelaku usaha baik di skala mikro hingga pelaku usaha besar. Dalam praktiknya, terdapat berbagai tantangan untuk mendorong sektor pariwisata Danau Toba sebagai penggerak utama perekonomian, seperti belum optimalnya sektor pendukung seperti sektor penyediaan akomodasi dan makan minum, sektor angkutan sungai, danau dan penyeberangan, serta sumber daya manusia.

Dalam rangka menjawab permasalahan tersebut, Article 33 Indonesia memiliki kajian dengan pendekatan yang berorientasi pada kesejahteraan untuk mengoptimalkan sektor pariwisata melalui potensi unggulan ekonomi lokal daerah. Kajian tersebut menggunakan pendekatan Diversifikasi Ekonomi yang inklusif, dan difokuskan pada Kabupaten Simalungun, Kabupaten Samosir dan Kabupaten Toba, yang akan dipresentasikan dalam seminar. Lewat acara ini diharapkan para pihak dalam memperoleh gambaran terkait potensi unggulan ekonomi lokal Danau Toba sebagai destinasi prioritas dan mendiskusikan rekomendasi untuk pengembangannya.

Pembicara:

  • Herbert H O Siagian (Asisten Deputi Ketahanan dan Kesejahteraan Keluarga, Kementerian Koordinator Bidang
    Pembangunan Manusia dan Kebudayaan/Kemenko PMK): visi Kemenko PMK dalam mengoptimalkan potensi unggulan ekonomi lokal untuk mendorong sektor pariwisata.
  • Salsabila Kusumawardani (Article 33): Kajian pengembangan kerjasama Kawasan Danau Toba berbasis potensi unggulan ekonomi lokal.
  • Poltak Sitorus (Bupati Kabupaten Toba): Praktik baik di Kabupaten Toba dalam mengoptimalkan potensi Danau Toba

Selasa 3 Oktober 2023 jam 13.00-15.00 WIB (daring di Zoom)

Registrasi: https://bit.ly/FKP_Seri2_A33

Thumbnail photo by Laurentiu Morariu on Unsplash